Cara Membuat DP BBM Nama Sendiri Bergerak
Cara Membuat DP BBM Nama Sendiri Bergerak – Menggunakan aplikasi messenger BBM memang masih sangat menggoda banyak orang. Meskipun sudah banyak yang beralih ke aplikasi lain yang lebih ringan daripada BBM. Apalagi BBM sekarang sudah banyak melakukan pembaruan yang memang cukup berguna bagi penggunanya.
Berbeda dengan messenger lain, BBM bisa menampilkan foto profil dengan animasi GIF. Dengan menggunakan animasi gif, tentu profil BBM kita akan semakin menarik dan tidak membosankan. Tentunya anda sering melihat display profile teman-teman anda yang menggunakan BBM dengan tulisan nama mereka sendiri berjalan di DP. Anda pasti merasa heran kan kenapa kok bisa mereka menggunakan nama mereka sendiri di DP BBM.
Anda juga bisa membuat DP anda berjalan seperti teman-teman yang lain. Caranya mudah saja, hanya dengan menggunakan tools online yang bisa anda gunakan kapanpun dan dimanapun. Dengan menggunakan tool ini anda bisa memiliki DP BBM berjalan seperti teman-teman anda. berikut adalah cara membuat DP BBM nama sendiri bergerak.
Cara Membuat DP BBM Nama Sendiri Bergerak
Untuk membuat DP BBM bergerak anda hanya perlu mengunjungi yang akan diulas dalam artikel ini. Di site tersebut anda bisa dengan mudah memodifikasi nama sendiri untuk BBM agar bergerak, dan bisa digunakan untuk DP BBM. Ikuti langkah-langkah berikut untuk mendapatkan DP BBM yang keren:
Model Minifesto, model ini animasinya bergerak seperti anda sedang mengetik di HP.
- Pertama, anda hanya perlu masuk ke website Minifesto http://wigflip.com/minifesto/
- Setelah masuk, akan ada kotak yang bisa anda isi dengan nama atau kata-kata lain yang anda sukai.
- Sesuaikan warna background, warna tulisan, dan lain sebagainya sesuai selera anda.
- Setelah yakin selesai dan hasilnya sudah memuaskan, klik submit.
- Untuk menyimpan pilih menu “save to your computer”.
Model Screedbot, jika anda menggunakan model ini, maka animasi teks yang akan berjalan seperti mengetik di mesin ketik jadul. Berikut adalah cara membuatnya:
- Masuk ke link http://wigflip.com/screedbot/
- Masukan teks yang anda inginkan ke kotak yang telah tersedia.
- Atur ukuran dan warna yang anda inginkan.
- Setelah selesai klik “create screed”
- Kemudian pilih “Save in : to your computer”
Itulah cara membuat DP BBM nama sendiri bergerak, mudah bukan? Dengan menggunakan website tersebut anda tidak perlu menginstal aplikasi apapun, sehingga menghabiskan kuota internet anda. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.