Aplikasi Pengubah Suara Menjadi Teks Android Terbaik

Aplikasi Pengubah Suara Menjadi Teks Android Terbaik – Teknologi yang semakin hari semakin canggih dan lebih baik, selalu mempunyai cara untuk memanjakan para penggunanya. Seperti yang dilakukan oleh para developers yang membuat aplikasi terbaru dengan bertujuan memudahkan para pengguna android . Yaitu sebuah aplikasi yang dapat mengubah suara menjadi teks tanpa hartus mengetik terlebih dahulu. Dan berikut akan diulas mengenai nama-nama aplikasi terbaru serta cara pemakaiannya.

Nama Aplikasi Pengubah Suara Menjadi Teks

Aplikasi Pengubah Suara Menjadi Teks Android Terbaik

  1. Voice Search

Jika Anda pengguna Google serach, pastinya sudah tidak asing lagi dengan aplikasi ini. Google sudah terlebih dahulu menggunalan aplikasi tersebut untuk memudahkan penggunanya mencari alamat web, telepon, mencari tempat, dan lain sebagainya.

Cara penggunaanya tentu saja dengan berbicara pada tombol mikrofon yang tersedia kemudian mengeluarakan kata apa yang ingin kita cari. Tidak usah khawatir dengan penggunaan bahasa karena di aplikasi ini tersedia jenis bahasa yang sesuai dengan tempat kita tinggal.

  1. Dragon mobile Assistant

Aplikasi android ini memiliki fungsi yang sangat menarik. Yaitu dapat merubah suara menjadi teks serta merubah teks menjadi suara. Sebuah aplikasi yang sangat memanjakkan penggunanya jika Anda tergolong sebagai pekerja yang sangat sibuk. Aplikasi ini dibuat oleh Nuance Communications, Inc sebuah perusahaan yang bergerak di bidang pengembangan profesionalitas untuk aplikasi pada sebuah android.

Cara kerja aplikasi ini yaitu jika Anda ingin mengirim pesan pada seseorang kemudian tidak sempat untuk menulis, Anda tinggal memencet tombol mikrofon pada teks pesan Anda kemudian berbicara dan dalam pesan tersebut akan muncul teks sesuai dengan apa yang anda katakan. Tidak hanya untuk mengirim pesan, bisa digunakan untuk mencari nomor kontak, note, dan mencari file lainnya.

Cara Mendapatkan Aplikasi Pengubah Suara Menjadi Teks

Untuk mendapatkan aplikasi-aplikasi tersebut, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya. Karena aplikasi tersebut dapat diunduh secara gratis di play sore yang telah tersedia di Android. Untuk mengunduhnya pun tergolong sangat mudah cukup dengan membuka play store ke menu aplikasi, pilih aplikasi yang diinfinkan kemudian klik tombol mengunduh, dalam waktu kurang dari 2 menit aplikasi sudah terpasang di handphone android Anda. sebelum mengunduh pastikan Anda memilki kuota yang memadai.

Semoga dengan adanya aplikasi mengubah suara menjadi teks android ini dapat membantu pekerjaan Anda ditengah kesibukan yang melanda, serta dapat memabntu Anda untuk berkomunikasi dengan orang-orang yang Anda sayangi. Selamat mencoba!

Aplikasi Pengubah Suara Menjadi Teks Android Terbaik | Balqish Annur Qaishah | 4.5